Mediatipikor.com, Medan – Polrestabes medan terus berupaya meningkatkan kinerja personel dalam rangka mematangkan persiapan operasi pengamanan menjelang dan sesudah Idul Fitri 1444 H mendatang.
Salah satu upaya yang dilakukan Kapolrestabes Medan, Kombes. Pol. Valentino Alfa Tatareda adalah memberikan arahan kepada PJU dan anggota untuk memaksimalkan dan melakukan perawatan terhadap inventaris operasional Polrestabes Medan.
“Agar anggota yang menggunakan inventaris Polrestabes Medan maksimal dalam bekerja tetap ciptakan rasa aman di tengah masyarakat,” kata Kombes Valentino didampingi Wakapolrestabes Medan, AKBP. Dr. Yudhi Heri Setiawan, S.I.K., M.Si., saat memberikan arahan kepada PJU di Rupatama Lantai 2 Mapolrestabes, Jalan HM Said Medan, Sabtu (8/4/2023).
Valentino menuturkan, telah memeriksa langsung alat-alat operator untuk meningkatkan kinerja anggota dan Polsek jajaran Polrestabes Medan di lapangan.
“Jadi operasional operator bisa bertahan lama walaupun sudah tua kalau dirawat dengan baik dan mengurangi beban negara untuk membeli alat operasional Polri. Saya harapkan tetap semangat dalam memberikan pelayanan prima di masyarakat,” tandasnya.
Turut hadir pada kegiatan ini, Kabag Ops Polrestabes Medan, Kasat Samapta Polrestabes, Wakasat Reskrim Polrestabes, Wakasat Lantas Polrestabes, Kapolsek dan Operator Bag Ops.(Herudy)