Hari Kebangkitan Nasional, Bane Raja Manalu : Bangkit, Berbuat, dan Terus Bergerak

Foto : Bane Raja Manalu Sosialisasi DJKI di D'nick Merchandise, Sidikalang, Dairi.
Bagikan

Mediatipikor.com, Blitar – Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) yang diperingati tanggal 20 Mei setiap tahunnya, tidak terlepas dari latar belakang sejarah berdirinya organisasi Boedi Oetomo yang dicetuskan pada 20 Mei 1908 silam. Dengan tema “Semangat Untuk Bangkit” yang melambangkan nilai-nilai semangat dan kekuatan untuk bangkit menuju masa depan Indonesia yang lebih baik, Harkitnas 20 Mei 2023 adalah merupakan peringatan yang ke 115 Tahun.

“Tak ada jaminan sukses dalam tiap upaya yang kita lakukan, namun menggerutu dan menyalahkan orang lain takkan mengubah keadaan. Pilihannya adalah bangkit, berbuat, dan terus bergerak,” kata Stafsus Menkumham RI, Bane Raja Manalu, kepada Media Online Tipikor, Sabtu (20/5/2023), di Kota Blitar, Jawa Timur.

Politisi PDI Perjuangan sekaligus Pendiri Yayasan Bagak yang maju sebagai Caleg DPR RI pada Pemilu 2024 mendatang dari Dapil Sumatera Utara III meliputi Kabupaten Asahan, Batu Bara, Dairi, Karo, Langkat, Pakpak Bharat, Simalungun, Kota Binjai, Pematang Siantar, dan Kota Tanjungbalai ini, mengucapkan Selamat Hari Kebangkitan Nasional sembari mengajak para kaum muda untuk membuktikan bahwa kaum muda adalah kaum energik, cerdas, dan punya nyali.

“Terjun ke politik sudah pasti menginjak lumpur. Pilihannya adalah tetaplah melangkah sekalipun menginjak lumpur. Namun jangan sampai berkubang di dalam lumpur,” ujar Bane usai melakukan kontemplasi di sebuah sudut ruangan Istana Gebang.

Sudut ruangan “Bung Besar”, imbuh Bane, yang kaya dengan sejarah tentang Bung Karno.

“Bagak, Bane Bergerak, Barisan Ganjar Kerja, ayo kita Gaspol,” pungkas Bane Raja Manalu.(Widya Siregar)